SPACE IKLAN

header ads

Polres Lombok Utara, Bangun Silaturahmi dengan Wartawan

Kapolres Lombok Utara dan Kabid Humas Polda NTB silaturahmi dengan Wartawan.

WARTABUMIGORA. Lombok Utara -Kapolres Lombok Utara menggelar bincang santai dengan para pewarta yang ada di wilayah Kabupaten Lombok Utara, bertempat di hotel Mina Tanjung, Jumat malam ( 15/10/2020 ) yang di hadiri langsung oleh Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Artanto dan PJU Polres Lotara.

Lebih lanjut Kabid Humas Polda NTB menyampaikan bahwa Polisi dan Para Insan Pers adalah merupakan satu kesatuan yang tidak bisa dipisahkan satu sama lainnya sebagai bentuk dari simbiosis mutualisme yang harus tetap di jaga dan dirawat dengan tetap mengedepankan teori etika jurnalistik dan teori perasaan.

Perwira Melati Tiga ini juga meminta kepada para insan pers untuk menjaga dan merawat hubungan silaturrahim dengan sebaik baiknya dengan kapolres dengan tetap mengedepankan teori perasaan tadi.

" karena sejatinya pihak kepolisian dan rekan rekan pers adalah simbiosis mitualisme, dan Saya titip komandan kita satu ini Kapolres, untuk selalu di jaga dan di rawat." pinta kabid humas kepada para pewarta yang hadir. Jumat (15/10/2020).

Baca Juga

Sementara itu, Kapolres lombok Utara AKBP Feri Jaya S mengucapkan banyak terimaksi kepada teman teman media semua atas sinergitas yang sudah terbentuk selama ini dengan sangat baik sekali sehingga kondisfitas wilayah Lombok Utara tetap aman dan kondusif.

" Untuk itu juga maksud dan tujuan saya menggelar acara pada malam hari ini kaitannya dengan hal tersebut yang harus kita pertahankan dan tingkatkan." Ujar dia.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf, bila selama ini masih banyak kekurangan dan kekhilafan, lewat kesempatan dan kebersamaan malam yang sangat berbahagia ini dan di saksikan langsung oleh Bapak Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Artanto.

" Kami atas nama Polres lombok utara akan memberikan 2 lokal  wisma wartawan untuk rekan rekan wartawan lombok utara." Katanya.

Feri juga menyampaikan adapun yang melatar belakangi semua ini adalah kesamaan rasa sebagai warga lombok utara yang senasif dan sepenanggungan dan tentunya setelah ini tidak ada lagi kita dengar teman teman wartawan terlantar dan harus tidur dimasjid masjid lebih lebih kedepannya dinamika kegiatan kita makin tinggi, dan tidak harus nginep juga, siang mungkin perlu istirahat silahkan dipergunakan sebaik mungkin, kapan teman teman membutuhkannya,"Beber Kapolres.

Di penghujung acara sekaligus sebagai penutup diisi dengan bersuwa foto bersama. (David).

Posting Komentar

0 Komentar