Pos Pengaman Operasi Lilin Rinjani 2020.
WARTABUMIGORA. Dompu - PAM Pengamanan Operasi Lilin Rinjani Tahun 2020 khususnya di wilayah hukum Kabupaten Dompu, sudah mulai dibangun, bahkan sudah ada yang berdiri kokoh di sudut strategis dan titik kontrol jantung kota sebagaimana pantauan Wartabumigora.id, tadi sore, selasa (22/12) di Jln ByPass Dompu.
Pos PAM Kota untuk basis dan barrack dengan locus delicti jelang natal dan tahun baru jajaran aparat keamanan yang terdiri dari TNI Polri sudah standby.
" Alhamdulillah semuanya baik, berjalan lancar termasuk pembangunan posko ini," ucap Serma Edi Susanto saat ditemui di Pos Pam Kota, selasa (22/12).
Masih Serma Edi Susanto, kegiatan ini merupakan titik awal operasi lilin yang mengarusutamakan keamanan dan ketertiban umum jelang natal dan tahun baru.
Sementara, Briptu Idris sangat apresiasi dengan ide dan gagasan ini.
" Saya merasa sangat memiliki jiwa korsa dan salut dengan kekompakan dan kebersamaan yang dibina dan dipupuk pada senior dan anggota, alhamdulillah semoga semua usaha ini berjalan dengan aman tertib dan lancar serta dijauhkan dari hal hal yang sangat tidak diinginkan," pungkasnya.(Nukman).
0 Komentar